Mulia indah cantik berseri
Kulit putih bersih merahnya pipimu
Dia Aisyah putri Abu Bakar
Istri Rasulullah
…
Inilah kutipan lirik lagu “Aisyah Istri Rasulullah” yang dipopulerkan di Indonesia oleh Syakir Dauly dan menjadi trending YouTube Indonesia. Banyak penyanyi Indonesia yang ikut meng-cover lagu yang pertama kali dinyanyikan oleh Youtuber Malaysia Mr. Bie pada Agustus 2017 ini. Nama siti Aisyah pun menjadi popular. Salah satu istri Rasulullah ini pun ramai disebut baik dalam nyanyian maupun perbincangan.
Belakangan muncul polemik. Sebagian orang berpendapat bahwa lirik lagu “Aisyah Istri Rasulullah” tidaklah sopan. Nama Aisyah sebagai istri Nabi Muhammad Saw. disebut dengan tanpa gelar. Selain itu, keseluruhan lagu hanya menceritakan kelebihan fisik Siti Aisyah, sementara kemuliaan dan kepintarannya luput disampaikan. Di lain pihak, banyak juga yang mengapresiasi lahirnya lagu ini. Terlebih, seiring dengan kepopuleran lagunya, nama Siti Aisyah menjadi dikenal oleh kalangan milenial.
Terlepas dari adanya polemik yang sejatinya kedua-duanya sama-sama didorong oleh rasa cinta dan kagum atas sosok perempuan pintar, genius, terhormat, dan mulia bernama Aisyah binti Abu Bakkar Ash-Shiddiq, kita selayaknya mempelajari sejarah hidup Siti Aisyah.
Buku Aisyah Kekakasih yang Terindah bisa menjadi pilihan kita semua untuk mengenal lebih dekat perempuan yang oleh Nabi Muhammad Saw. dipanggil dengan sebutan Humaira ini. Buku yang ditulis oleh Sulaiman an-Nadawi ini merupakan salah satu seri dari Seri Wanita Mulia di Sisi Rasulullah. Seri lainnya ada Khadijah Cinta Sejati Rasulullah Saw. Aminah Permata Padang Pasir, dan Fatimah Pemimpin Wanita di Surga.
Melalui buku ini, penulis mengulas secara panjang lebar kehidupan Aisyah, posisi pentingnya di dalam hadis dan fikih, keistimewaan dan karakter pribadinya, pengetahuannnya yang mendalam tentang syariat Islam, pola hubungannya dengan Rasulullah Saw. sebagai sepasang suami istri,
Jadi, sambil mendengarkan lagu Aisyah Istri Rasulullah, yuk kita baca buku Aisyah Kekasih yang Terindah.
Aisyah, dari Lagu lanjut ke Buku
Posted By Buku Republika
Under Info Literasi